ptunbandung Berita

Berikut Ini Merupakan Berita Zona Integritas Pengadilan Tata Usaha Negara Bandung

Rapat Bulanan November 2023 : Melangkah Bersama Menuju Keunggulan

13Nov

Ditulis oleh adminptip

Bandung, 13 November 2023

     PTUN Bandung kembali menyelenggarakan Rapat Koordinasi Bulanan pada bulan November 2023. Rapat yang merupakan agenda rutin ini membahas beragam kegiatan yang telah dilakukan selama sebulan terakhir, termasuk laporan hawasbid dan tindak lanjutnya, serta sosialisasi dan penyampaian laporan dari bidang Kepaniteraan dan Kesekretariatan.

     Rapat bulanan juga menjadi platform untuk mengingatkan seluruh jajaran PTUN Bandung terkait dengan PERMA 7, 8, 9 Tahun 2016 dan Maklumat KMA No. 01/Maklumat/KMA/IX/2017. Hal ini dilakukan guna memastikan bahwa setiap langkah dan kebijakan yang diambil selaras dengan regulasi yang berlaku.

     Ketua PTUN Bandung memimpin rapat yang dihadiri oleh seluruh unsur, mulai dari Ketua, Wakil Ketua, Hakim, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, hingga Pelaksana dan PPNPN PTUN Bandung. Semua pihak terlibat aktif dalam diskusi dan menyampaikan perkembangan serta evaluasi dari masing-masing bidang.

     Dalam sambutannya, Ketua PTUN Bandung menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua Aparatur PTUN Bandung, khususnya kepada panitia daerah yang telah sukses menyelenggarakan kegiatan Pembinaan pada tanggal 2 hingga 4 November 2023 lalu. Keberhasilan acara tersebut merupakan hasil dari kerjasama yang solid dan dedikasi tinggi.

     Tak hanya itu, rapat bulanan kali ini juga menjadi kesempatan untuk memberikan penghargaan. PTUN Bandung menerima Piagam Penghargaan dalam Lomba Peningkatan Pelayanan Pengadilan di Lingkungan Peradilan TUN. PTUN Bandung berhasil meraih Juara I kategori Agen Perubahan di Pengadilan dan Juara II kategori Inovasi Pelayanan Publik. Prestasi ini menjadi cermin komitmen PTUN Bandung dalam meningkatkan pelayanan publik di sektor peradilan.

     Rapat Koordinasi Bulanan tidak hanya sebagai rutinitas, tetapi sebagai bentuk nyata sinergi dan komitmen bersama untuk menghadirkan peradilan yang berkualitas dan berdaya saing tinggi. Semangat kerjasama dan inovasi yang terus diterapkan menjadikan PTUN Bandung sebagai pilar keadilan yang tangguh dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.