Apel Sore Akhir Tahun di PTUN Bandung: Momentum Evaluasi dan Pesan Kebersamaan
27Dec

Bandung, 27 Desember 2024
Pengadilan Tata Usaha Negara Bandung menggelar kegiatan Apel Sore yang diikuti oleh seluruh aparatur, dipimpin langsung oleh Ketua PTUN Bandung, Bapak H. Husban, S.H., M.H.
Dalam amanatnya, Ketua PTUN Bandung mengingatkan seluruh bagian, baik Kepaniteraan maupun Kesekretariatan, untuk memastikan bahwa setiap tugas telah diselesaikan dengan baik, tepat waktu, dan tuntas menjelang penutupan tahun 2024.
Beliau juga menyampaikan pesan penting kepada seluruh aparatur untuk senantiasa menjaga kesehatan, berhati-hati, dan tetap waspada selama menikmati liburan akhir tahun bersama teman dan keluarga.
Sebagai bentuk rasa syukur dan harapan yang lebih baik di tahun mendatang, kegiatan apel ditutup dengan pembacaan doa. Momen ini menjadi refleksi bersama sekaligus motivasi untuk meningkatkan kualitas kerja di tahun yang akan datang.